-->

Edarkan Puluhan Okerbaya, Seorang Pemuda Diamankan Polsek Kencong

Media gumukmas, JEMBER – Selasa, (17/09/2019) Polsek Kencong, Polres Jember, telah berhasil mengamankan seorang pemuda pelaku pengedar okerbaya. Saat itu pelaku sedang berada di depan pertokoan timur SPBU Wonorejo, Kencong, Jember.

Di ketahui pelaku seorang pemuda berinisial MU (30) warga Puger wetan, Puger, Jember.

Sebelumnya, petugas melakukan patroli setelah mendengar laporan bahwa lokasi tersebut kerap sekali terjadi ajang jual beli transaksi obat obatan jenis Trihexypenidyl warna putih.

"saat anggota Reskrim sedang melaksanakan pemantauan keamanan wilayah cegah 3 C mendapatkan informasi bahwa di TKP sering dijadikan ajang jual beli transaksi obat obatan jenis Trihexypenidyl warna putih yang dilarang peredarannya secara bebas atau tanpa izin," ungkap Kapolsek Kencong BRIPKA ANTON W.

Mendapat informasi tersebut, Kanit Reskrim Polsek Kencong bersama 2 orang anggota melakukan penyelidikan dan didapati tersangka yang dicurigai telah sedang melakukan transaksi obat obatan terlarang.

"Saat ini pelaku kami tangkap di bawa ke Polsek Kencong guna penyidikan lebih lanjut," jelasnya, Selasa, (17/9/2019).

Saat ini, Polisi berhasil mengamankan barang bukti berupa 30 butir pil warna putih berlogo Y Trihexypenidyl. Dari tangan tersangka petugas juga mengamankan uang hasil penjualan sebanyak Rp. 50.000,00.

Post Terkait:

Open Comments Close Comments

This site uses cookies from Google to deliver its services, to personalise ads and to analyse traffic. Information about your use of this site is shared with Google. By using this site, you agree to its use of cookies. Learn more